Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Lagi Dua Pasien PDP Corona di Pemalang Meninggal


Infomoga.com -- Pemalang, Kasus kematian terkait corona virus diseases 2019 (Covid-19) di Pemalang bertambah lagi. Dua pasien berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia usai menjalani perawatan di rumah sakit.

Hingga hari ini jumlah kematian akibat virus corona di Kabupaten Pemalang Jawa Tengah menjadi 11 orang.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Penanganan Covid Kabupaten Pemalang, Tutuko Raharjo membenarkan informasi tersebut.

Baca juga: Update COVID-19 Pemalang: 1 PDP Meninggal, 6 Orang Positif Terinfeksi Corona

Menurutnya, penambahan dua orang itu merupakan pasien laki-laki dari Kecamatan Petarukan dan Kecamatan Belik seperti dilansir Suara Merdeka.

Kedua pasien tersebut sudah dimakamkan sesuai protap covid-19. Masing-masing satu pasien berasal dari Kecamatan Petarukan berusia 47 tahun.

"Yang bersangkutan masuk rumah sakit pada 29 april 2020 dan meninggal pada 4 Mei 2020 pukul 06.45. Riwayat suspect tb paru-paru," tambah Tutuko.

Sementara pasien satunya lagi berasal dari Kecamatan Belik berusia 59 tahun. Pasien tersebut masuk rumah sakit pada Minggu 3 Mei 2020, dan meninggal di hari yang sama pukul 12.30 WIB.

Pasien bersangkutan masih berstatus PDP karena hasil tes swab yang dijalaninya belum keluar. Oleh karena itu belum terkonfirmasi hasilnya.

Baca juga: Satu Lagi, Seorang PDP di Pemalang Meninggal Dunia

Merujuk data di Posko Gugus Tugas Pemalang ada 84 pasien dalam pengawasan di Pemalang. Rinciannya 32 orang masih menjalani perawatan, 41 selesai atau sembuh, dan 11 orang meninggal dunia.

Sementara data pasien positif corona sebanyak 22 orang. Pasien yang masih dirawat 18 orang, dan pasien sembuh 3 orang.

Post a Comment for "Lagi Dua Pasien PDP Corona di Pemalang Meninggal"