Widget HTML #1

Angin Kencang Landa Banyumudal, Satu Rumah Rusak Parah

angin kencang, pohon tumbang, rumah rusak tertimpa pohon, sikucing banyumudal, desa banyumudal, moga, pemalang, cuaca buruk

Infomoga.com --
Angin kencang yang melanda wilayah Moga Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah semalam, Rabu (19/7/23) mengakibatkan sejumlah atap rumah berterbangan. 

Satu rumah di Dukuh Sikucing Desa Banyumudal rusak tertimpa pohon tumbang sekitar pukul 23.00 WIB.

Rumah milik Sobirin (32) yang berada di RT 08/RW 03 tersebut mengalami kerusakan cukup parah di bagian atap. 

Berdasarkan informasi yang diperoleh infomoga, sejumlah relawan sudah bergerak ke lokasi kejadian untuk melalukan evakuasi.

Camat Moga Umroni SH, MH yang datang meninjau lokasi mengapresiasi gerak cepat warga dan relawan. 

"Luar biasa, terima kasih kepada para relawan dan masyarakat yang sangat responsif, " ucap pak camat di lokasi kejadian, Kamis (20/7/23) pagi. 

Pak camat juga menghimbau kepada pemilik rumah untuk mengungsi sementara karena bangunan rumahnya sangat beresiko untuk ditempati. 

"Mudah-mudahan secepatnya kita bisa bergotong-royong membangun kembali rumah bapak Sobirin, " lanjutnya. 

Masyarakat dihimbau untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang belakangan sering melanda wilayah Moga, terutama angin kencang, pohon tumbang, panas menyengat, dan cuaca dingin ekstrem. 

Post a Comment for "Angin Kencang Landa Banyumudal, Satu Rumah Rusak Parah"