Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Bukan Kali Ini Saja, Berikut Deretan Insiden Terbakarnya Kilang Pertamina

Bukan Kali Ini Saja, Berikut Deretan Insiden Terbakarnya Kilang Pertamina

Infomoga.com
-- Kilang pengolah minyak mentah (Crude Oil) Pertamina di Balongan, Indramayu Jawa Barat mengalami insiden kebakaran Senin (29/3/2021) pukul 01.05 WIB dini hari. 

Puluhan orang menjadi korban dalam insiden meledaknya Tangki Produksi milik Pertamina Refenery Unit (RU) VI tersebut.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Indramayu, dilaporkan 23 orang mengalami luka ringan dan 5 orang lainnya mengalami luka berat.


Terbakarnya kilang minyak Balongan menambah daftar panjang insiden yang menimpa kilang milik BUMN tersebut. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut daftar panjang insiden terbakarnya kilang migas di Indonesia:

1. Kilang Minyak Cilacap

Pada April 2011 lalu, kebakaran hebat melanda kilang minyak di Kompleks I Pertamina UP IV Cilacap, Jawa Tengah. Saking besarnya, api baru bisa dipadamkan setelah 3 hari.

Dikutip dari cnbcindonesia.com, ada tiga tangki di kilang Cilacap terbakar pada 2 April 2011 akibat kesalahan teknis. Kerugian akibat kebakaran di 3 tangki ini mencapai US$ 30 juta.

kemudian pada 2016, kebakaran terjadi lagi. Kali ini, tangki aspal yang meledak saat sedang dalam tahap pengosongan. Beruntung kebakaran tidak meluas dan dapat dipadamkan dalam waktu 1 jam.

2. Kilang Minyak Dumai

Pada tahun 2014, tepatnya pada 16 Februari 2014 malam kebakaran terjadi di kilang minyak di Dumai, Riau. Melansir Kompas.com (17/2/2014), kebakaran yang diawali dengan suara ledakan terdengar hingga radius beberapa kilometer. 


3. Kilang Minyak Balongan

Pada awal Senin, 4 Februari 2019 sekitar pukul 10.00 WIB, terjadi kebakaran namun dalam skala lebih kecil.

4. Kilang Minyak Balikpapan

Pada 15 Agustus 2019 pukul 09.60 Wita, salah satu pipa di area kilang RU V Balikpapan, Kalimantan Timur terbakar. 

Mengutip Kompas.com, api diduga muncul saat dilakukan perbaikan pipa. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

5. Kilang Gas Cepu

Terakhir, fasilitas pengolahan gas milik PT Pertamina (EP) di Cepu, Blora Jawa Tengah juga sempat terbakar pada 9 April 2020.

Penyebab terjadinya kebakaran adalah keluarnya percikan api akibat gangguan di area Thermal Oxidizer (TOX) di Central Processing Plant (CPP) Gas Gundih.

Tim Penanganan Keadaan Darurat PT Pertamina EP Cepu Field langsung melakukan upaya stabilisasi seluruh fasilitas di CPP Gundih. Tidak ada korban jiwa atas kejadian ini.


Untuk informasi, kilang minyak Balongan merupakan kilang keenam dari 7 kilang Direktorat Pengolahan PT Pertamina dengan kegiatan bisnis utamanya adalah mengolah minyak mentah (Crude Oil) menjadi produk-produk BBM (Bahan Bakar Minyak) seperti Pertalite, Pertamax, Non BBM dan Petrokimia.

Dikutip dari situs resmi pertamina.com dan laporan perseroan, Senin (29/3/2021) diketahui kilang Balongan dibangun tahun 1990 dan mulai beroperasi sejak tahun 1994 lalu.

Bukan Kali Ini Saja, Berikut Deretan Insiden Terbakarnya Kilang Pertamina

Post a Comment for "Bukan Kali Ini Saja, Berikut Deretan Insiden Terbakarnya Kilang Pertamina"