Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Menang Lawan City, Hotspurs Puncaki Klasemen Sementara Liga Inggris

Menang Lawan City, Hotspurs Puncaki Klasemen Sementara Liga Inggris

Infomoga.com
-- Laga lanjutan Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Manchester City dini hari WIB berakhir dengan kemenangan tuan rumah. Hasil ini membawa Tottenham ke puncak klasemen sementara, menggusur Chelsea.

Meski sang tamu, City lebih menguasai jalannya pertandingan yang digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (22/11/2020). Namun, skuad asuhan Jose Mourinho sukses memanfaatkan serangan balik dan mencetak gol kemenangan lewat oleh Son Heung-min (5') dan Giovani Lo Celso (65').

Sejak peluit babak pertama berbunyi, pasukan City langsung menekan tuan rumah. Di menit ke-2 Ferran Torres menebar ancaman ke gawang Tottenham, namun tendangan jarak jauhnya masih bisa diamankan Hugo Lloris.


Menit ke-5, Memanfaatkan umpan balik, Tanguy Ndombele membuat umpan terobosan mengarah ke Son Heung-min. Dengan satu sentuhan, ia berhasil menjebol gawang yang di jaga Enderson. Golll...Tuan rumah unggul 1-0.

Harry Kane sempat mencetak gol di menit ke-13, namun dianulir wasit sebab Kane sudah lebih dulu terjebak offside. 

Sementara itu, ancaman City berlanjut lewat sundulan Rodri di menit ke-15, namun Lloris lagi-lagi dengan sigap menangkap bola.

City sempat berhasil mencetak gol di menit ke-27 lewat sepakan Aymeric Laporte, memanfaatkan umpan Gabriel Jesus di kotak penalti. 

Namun wasit membatalkan gol tersebut, setelah tayangan Video Assistant Referee (VAR) menunjukkan Jesus lebih dulu mengontrol bola dengan tangannya sebelum mengumpan.

Usai turun minum, City semakin menekan Tottenham. Terus diserang tak membuat Tottenham panik. Di menit ke-65, mereka justru berhasil menggandakan keunggulan lewat serangan balik mematikan.


Harry Kane menggiring bola menuju kotak penalti City. Ia melepas umpan terobosan kepada Giovani Lo Celso yang berdiri bebas tanpa pengawalan. 

Dengan tendangan terukur,  Giovani Lo Celso mencetak gol kedua Tottenham. Hingga laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta dan skor tetap 2-0.

Raihan tiga poin di kandang membuat Tottenham menempati peringkat pertama klasemen sementara Liga Inggris dengan 20 poin dari 9 laga. Sementara City, mereka tertahan di urutan ke-10 dengan 12 poin dari 8 laga.

Sumber: detik.com

Post a Comment for "Menang Lawan City, Hotspurs Puncaki Klasemen Sementara Liga Inggris"